01 July 2025 07:00 WIB

Boost Engine Power: The Difference Between Turbochargers and Superchargers

If you are planning to modify your car to make it more powerful, you will often hear these two names: turbocharger and supercharger. Both have the same task, which is to make the car engine more powerful by increasing the air intake to the combustion chamber. But make no mistake, they work very differently!

In this article, we'll discuss the differences, how they work, and the advantages of each, so you can choose which one best suits your needs.  

Turbocharger: Power from Exhaust Gas  

A turbocharger is a device that uses exhaust gas from the engine to spin a turbine. This turbine drives a compressor that compresses air into the combustion chamber. Denser air = richer fuel mixture = greater engine power.  

Since the turbo operates using exhaust gases, there is usually a slight delay, known as turbo lag, before full power is achieved. However, once activated, the boost can make you smile widely at high speeds.  

Supercharger: Immediate Power from Low RPMs

Unlike a turbo, a supercharger is directly driven by engine rotation via a belt or pulley. The result? Power is immediately felt at low RPM, without needing to wait for exhaust gas pressure.  

A supercharger is ideal for those seeking instant acceleration, especially if you enjoy the thrill of accelerating from the start. However, since it directly draws power from the engine, fuel consumption is typically slightly higher compared to a turbo.

What Are the Differences Between a Turbocharger and a Supercharger?

1. Power Source:

  • Turbocharger: uses exhaust gas
  • Supercharger: uses direct engine power

2. Response:

  • Turbocharger: has turbo lag, but provides significant boost at high RPM
  • Supercharger: delivers power immediately from the start

3. Efficiency:

  • Turbochargers are more fuel-efficient because the engine is assisted by exhaust gases
  • Superchargers tend to be less fuel-efficient because they draw power directly from the engine

4. Engine Character:

  • Turbochargers are ideal for those who enjoy driving at high RPMs, making them comfortable for highway driving
  • Superchargers excel at acceleration from low RPMs, making them suitable for sporty driving

Which One Is Better for You?

If you want a responsive car from low RPM and don't like waiting for power to kick in, a supercharger is the answer. It's perfect for high-performance cars or just having fun on the road.

However, if you prioritize efficiency and consistent performance for daily use, especially if you often get stuck in traffic or need to save fuel, a turbocharger might be the better choice.

 

Indonesia 🇮🇩

 

Kalau kamu sedang berencana modif mobil supaya lebih bertenaga, dua nama ini pasti sering kamu dengar: turbocharger dan supercharger. Keduanya punya tugas yang sama, yaitu bikin mesin mobil lebih galak dengan cara meningkatkan asupan udara ke ruang bakar. Tapi jangan salah, cara kerja keduanya beda banget!

Di artikel ini, kita bahas lengkap soal perbedaan, cara kerja, dan keunggulan masing-masing, biar kamu bisa pilih mana yang paling pas buat kebutuhan kamu.

Turbocharger: Bertenaga dari Gas Buang

Turbocharger adalah alat yang memanfaatkan gas buang dari mesin untuk memutar turbin. Turbin ini akan menggerakkan kompresor yang memampatkan udara masuk ke ruang bakar. Udara yang lebih padat = campuran bahan bakar lebih kaya = tenaga mesin lebih besar.

Karena kerja turbo pakai gas buang, biasanya ada sedikit jeda alias turbo lag sebelum tenaganya keluar penuh. Tapi setelah aktif, boost-nya bisa bikin kamu senyum lebar di kecepatan tinggi.

Supercharger: Langsung Nendang Sejak Putaran Rendah

Beda dari turbo, supercharger digerakkan langsung oleh putaran mesin lewat sabuk atau pulley. Hasilnya? Power langsung terasa sejak RPM rendah, tanpa perlu menunggu tekanan gas buang.

Supercharger cocok banget buat yang pengin akselerasi instan, apalagi buat kamu yang suka sensasi ngegas dari awal. Tapi karena dia nyedot tenaga langsung dari mesin, biasanya konsumsi bahan bakarnya sedikit lebih boros dibanding turbo.

Apa Saja Bedanya Turbocharger dan Supercharger?

1. Sumber Tenaga:

  • Turbocharger: pakai gas buang
  • Supercharger: pakai tenaga mesin langsung

2. Respons:

  • Turbocharger: ada turbo lag, tapi boost-nya besar di putaran tinggi
  • Supercharger: power langsung keluar sejak awal

3. Efisiensi:

  • Turbocharger lebih irit bahan bakar karena kerja mesin dibantu gas buang
  • Supercharger cenderung lebih boros karena narik tenaga dari mesin

4. Karakter Mesin:

  • Turbo cocok buat kamu yang suka main di putaran tinggi, enak buat highway
  • Supercharger mantap buat akselerasi dari bawah, cocok buat pemakaian sporty

Mana yang Lebih Cocok Buat Kamu?

Kalau kamu pengin mobil yang responsif dari RPM rendah dan nggak suka nunggu tenaga keluar, supercharger adalah jawabannya. Cocok banget buat mobil performa tinggi atau sekadar seru-seruan di jalan.

Tapi kalau kamu lebih butuh efisiensi dan performa yang tetap oke buat harian, terutama kalau sering kena macet atau butuh hemat BBM, turbocharger bisa jadi pilihan lebih tepat.

Share